Wakil Bupati Pegunungan Bintang Arnold Nam, S,AP bersama sang istri Ny. Novela Trukna saat berbincang dengan Ketua Panitia Pembangunan Gedung Gereja GJRP Yakop Tamaka di lokasi yang sedianya dibangun gedung gereja GJRP, Minggu, 13 April 2o25.

 

OKSIBIL (PB.COM)—Wakil Bupati Pegunungan Bintang (Wabup Pegubin) Papua Pegunungan, Arnold Nam, S.AP dan sang istri Ny. Novela Trukna Nam, Minggu, 13 April 2025 bersama pimpinan Gereja Jemaat Reformasi Papua (GJRP) Jemaat Eklesia Oksibil, turun memantau lokasi yang sedianya akan dibangun gedung gereja GRJP permanen di Ngutok, Distrik Oksibil.

Dalam video yang diterima redaksi media ini, tampak Wabup Arnold Nam dengan batik merah berjalan menyusuri lahan yang sudah dibersihkan oleh jemaat. Terdengar dalam percakapan, Ketua Panitia Pembangunan Gedung Gereja GJRP Yakop Tamaka menjelaskan tentang status lahan ini yang masih berstatus tanah adat dan sedang dalam proses pelepasan.

“Selama 17-18 tahun, GJRP hadir di sini tapi tidak punya tanah dan gedung gereja yang layak. Sehingga atas inisiatif sendiri, saya coba jalankan dan bangun komunikasi untuk mendapatkan lokasi yang layak supaya kita bisa bangun gereja permanen. Apapun caranya, bagaimana pun situasianya, kita tetap jalan dengan doa,” kata Yakop.

Wabup Pegubin Arnold Nam mengatakan, sebagai pemimpin yang lahir dari Gereja, ia dan sang istri turut memberi perhatian dan kepedulian kepada GJRP dan memberikan sedikit bantuan kepada mereka untuk membayar proses pelepasan tanah tersebut.

“Saya dan ibu datang sebagai keluarga untuk melihat langsung lokasi pembangunan gedung gereja permanen. Saya juga berharap seluruh kader GJRP bergerak untuk mendukung pembangunan gedung gereja ini dengan menyisikan berkatnya. Kita Berasal dari Gereja jadi kepedulian terhadap gereja harus ada,” tegas politisi muda PDI Perjuangan ini.

Wakil Bupati Arnold Nam saat menyerahkan bantuan guna proses pelepasan tanah.

Sementara itu, Ny. Novela Trukna Nam pada kesempatan itu meminta Gembala GJRP agar ke depan bisa melakukan Janji Iman bagi semua kader Gereja seperti yang dilakukan Gereja GIDI demi mendukung dan mempercepat proses pembangunan gedung gereja itu.

“Jangan hanya berharap dari Pemerintah atau Dewan saja. Anak muda dari GJRP sudah banyak. Yang penganggguran sedang cari kerja juga harus Janji Iman. Yakinlah, Tuhan akan buka jalan,” tegas Novela.

Salah satu kader GJRP, Tina Uropmabin, anggota DPR Fraksi Golkar yang turut hadir di lokasi, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atau kunjungan dan bantuan Wabup Arnold.

“Saya sangat bersyukur karena Bapa Wakil Bupati bisa langsung terjun dan berikan bantuan Untuk DP tanah. Karena selama ini hanya saya dan beberapa kader yang peduli tentang lokasi gereja ini. Sebagai Janji Iman, saya sudah bantu sedikit,” kata Tina. (Gusty Masan Raya)

Facebook Comments Box