Data Perkembangan Covid-19 di Provinsi Papua per 7 Mei 2020.

JAYAPURA (PB.COM)Kendati kasus Covid-19 di Provinsi Papua telah mencapai 252 orang, namun ada sebanyak 3 kabupaten yang dikategorikan belum terpapar oleh wabah ini yakni Puncak, Deiyai dan Mamberamo Raya.

“Kami sudah kirim alat rapid test ke seluruh kabupaten/kota, tetapi ada 3 daerah yang sampai hari ini belum ada kasus, baik kasus positif, ODP maupun PDP. Khusus Mamberamo Raya, sampai hari ini kami belum terima laporan,” kata Juru  Bicara Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Provinsi Papua, dr. Silwanus Sumule, Sp.OG(K) saat memberi keterangan pers secara virtual dari Posko Satgas Covid-19 Provinsi Papua, Kamis (07/05/2020).

Menurut Sumule, berdasarkan hasil pemeriksaan sebanyak 1.345 sampel per 7 Mei 2020, terdapat 252 kasus orang yang positif, dimana 182 pasien saat ini sedang dirawat (72 persen), 63 orang dinyatakan sembuh (25 persen) dan 7 orang meningggal. Sedangkan Orang Dalam Pemantauan sebanyak 2.469 dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 390 orang.

“Untuk daerah lain yang belum ada kasus positif hasil pemeriksaan PCR, tetapi punya warga yang hasil rapid testnya positif. Tetapi sekali lagi, istilah terpapar itu harus kami tegaskan bahwa bukan hanya yang kasus positif saja, tetapi yang ada PDP dan ODP itu kami sudah kategorikan sudah terpapar. Artinya, di Papua, sebagian besar Papua sudah terpapar,”  katanya.

Juru Bicara Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Provinsi Papua, dr. Silwanus Sumule, Sp.OG(K)

Ia menjelaskan, penyebaran Covid-19 masih tetap terjadi di 12 kabupaten/kota di Papua. Rinciannya, Kabupaten Mimika sebanyak 95 kasus, dimana 79 sedang dalam perawatan, 13 sembuh dan 3 meninggal; Kota Jayapura sebanyak 53 kasus, dimana 29 orang sedang dirawat, 21 orang sembuh, dan 3 meninggal; Kabupaten Jayapura punya 39 kasus, 27 sedang dirawat, 10 orang sembuh, dan 1 meninggal; Nabire terdapat 16 kasus dan semuanya sedang dirawat, Merauke terdapat 13 kasus, dirawat 3 orang dan 10 orang sembuh.

Kemudian, Biak  terdapat 11 kasus dan semuanya sedang dalam perawatan; Keerom ada 11 kasus, dimana 9 dalam perawatan dan 2 orang sembuh; Sarmi terdapat 4 kasus, 1 sedang dirawat dan 3 sembuh; Jayawijaya memiliki 3 kasus dimana 1 pasien sedang dirawat dan 2 sembuh; Boven Digoel 3 kasus, dimana 2 pasien sedang dirawat dan 1 sembuh, Mamberamo Tengah 2 kasus dimana 1 sedang dirawat dan 1 sembuh; serta Supiori 2 kasus dan sedang dalam perawatan.

“Tambahan 4 orang yang positif hari ini terdiri dari 3 orang di Mimika dan 1 orang di Kabupaten Jayapura. Jumlah yang sembuh belum ada penambahan. Harapan kami, dengan tambahan kasus ini, protokol kesehatan harus terus dijaga, karena kasus ini pasti masih akan terus bertambah,” tegas Sumule. (Gusty Masan Raya)

Facebook Comments Box