Hans Y Hamadi

JAYAPURA (PB) : Menindaklanjuti penyerahan materi persiapan pelaksanaan PON XX Papua 2020 di Sasana Karya, Kantor Gubernur Papua, Jayapura, Senin (3/7) lalu, Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) Provinsi Papua mengharapkan ada alokasi dan  APBDP, untuk   pengadaan buku-buku panduan sesuai dengan  Cabang Olahraga (Cabor)  yang dipertandingkan pada   PON XX Papua 2020.

“Cuma sayangnya pada tahun anggaran 2017 kita   tak  dapat   dapat dana  Otsus, tapi hanya APBD. Padahal  kalau kita dapat tahun ini    kita   rencana  mau adakan buku paket untuk Cabor kita bagi ke sekolah-sekolah. Mudah-mudahan di APBDP tahun 2017 bisa kita dapat sehingga kita  bisa cetak buku panduan Cabor PON,” ujar  Kepala  DPAD  Provinsi Papua Drs. Hans Y. Hamadi, MSi diruang kerjanya.

Dikatakannya,  pihaknya  terus berupaya untuk menyiapkan buku –buku panduan Cabor PON XX, untuk disalurkan  ke sekolah-sekolah,  terutama SLTP dan  SLTA.

“Jika buku-buku panduan Cabor   kita sediakan, maka para guru bisa melatih  siswa-siswi sesuai dengan Cabor,  sehingga giliran kita tiba nanti 3 tahun kedepan  minimal ada  guru-guru   yang  mengajar tak hanya berdasarkan  ketrampilan yang ada mereka saja, tapi bisa dari panduan buku  Cabor.

Oleh karena itu, ungkapnya, pengadaan buku buku panduan  Cabor PON sangat bermanfaat untuk  pembinaan  siswa-siswa dalam  rangka mendukung atlet pada pesta olahraga terbesar di d Tanah Air ini. (Marcel/PB)

 

Facebook Comments Box