JAYAPURA (PB.COM) – Pemerintah Provinsi Papua akan turun langsung ke Kabupaten Merauke untuk melakukan rapid tes terhadap penambang liar yang ada di Kabupaten Boven Digoel.
Wakil Gubernur Klemen Tinal, SE.MM kepada wartawan di Jayapura, Kamis (18/6/2020) mengaku pihaknya bersama Satgas Covid-19 akan ke Merauke untuk melakukan pertmuan sekaligus melakukan rapid tes terhadap penambang liar tersebut.
“Semua harus kita Rapid tes, minggu depan kita turun dengan Satgas Covid-19 dengan membawa alat untuk rapid tes mereka,” terangnya.
Sebab kata Wagub bahwa jika para penambang liar tersebut tidak rapid tes dapat menyebar ke daerah lain, sehingga menyebabkan penyebaran Covid-19 yang baru.
“Karena kalau mereka tidak rapid tes nanti mereka bawa ke daerah lain. Jadi disini aman disana jebol, nanti kami akan bicara dengan Polda dan TNI, kita sama-sama turun,” tegasnya.
Ia menjelaskan, rapid tes tersebut dilakukan untuk memastikan Papua benar-benar aman. “Jadi minggu depan kita rapat di Merauke kalau bisa lebih cepat lebih bagus, hari itu juga kita kumpulkan mereka rapid tes mereka,” ucapnya.
Seperti diketahui kehadiran penambang liar di Boven Digoel merupakan pemicu meningkatnya pasien postif Covid-19 di wilayah tersebut, penambang liar yang beroperasi bukan warga lokal setempat melainkan warga dari luar yang masuk datang ke Boven Digoel melalui Merauke. (Toding)