KOBAKMA (PB.COM)—Sebanyak 167 siswa-siswi SMA di empat distrik Kabupaten Mamberamo Tengah (Mamteng), Provinsi Papua Pegunungan mengikuti ujian sekolah. Dari pantauan pelaksanaan ujian sekolah sejak hari pertama hingga hari terakhir berjalan dengan aman dan lancar.
Penjabat Bupati Mamteng Manogar Sirait, S.IP dan Kepala Dinas Pendidikan Helmina Rumondor juga berkesempatan melihat langsung proses ujian sekolah.
Kepala Dinas Pendidikan Mamteng Helmina Rumondor optimis, semua peserta ujian sekolah di lima ditarik tahun ini bisa lulus semua.
“Kami yakin mereka semua bisa lulus, sebab mereka sendiri sudah menyiapkan diri dan juga dibimbing oleh guru-guru,” ujar Helmina.
Dia mengatakan, setelah lulus nantinya, siswa-siswi dapat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi maupun sekolah-sekolah kedinasan kedinasan maupun program ADID yang sudah disiapkan pemerintah.
“Kami berharap setelah lulus mereka dapat melanjutkan ke perguruan tinggi maupun sekolah-sekolah kedinasan seperti IPDN, Akmil atau AKPOL dan lain sebagainya, termasuk program ADID,” ucapnya.
Hermina berharap, para guru tetap membimbing siswa-siswi agar lebih siap mengikuti seleksi masuk sekolah kedinasan dan perguruan tinggi. Khusus untuk SMA Negeri Kobakma, terdapat 24 siswa dan IPS 20 siswa yang mengikuti ujian sekolah.
“Kami memberikan apresiasi sebab mereka bersemangat mengikuti ujian sekolah. Kami yakin mereka lulus semuanya,” tegasnya. (Reis Masella/Humas Pemkab Mamteng)